MAKE A RESERVATION
Home > Articles & Publication > CUDDLE TIME

CUDDLE TIME

by. Admin
22 January 2022
CUDDLE TIME

Cuddle time. Apa yang terlintas pertama kali di kita saat mendengarnya? Ada yang menjawab gendong, pelukan, ndusel-ndusel, kruntelan dan semacamnya. Jika kita masukkan kata ini di kolom pencarian google, maka akan bermunculan gambar manusia atau berbagai hewan yang saling berpelukan antara induk dan anak-anaknya.

Dan betul, saat kruntelan atau Cuddle time ini, bagaikan terapi tersendiri di mana salah satu aromaterapi paling manjur itu adalah mencium aroma bayi, apalagi dipagi hari pas baru bangun tidur, kecut-kecut suegerr. Ampuh menimbulkan efek relaksasi dan oksitosin pun berasa melejit tinggi. Bener apa betul??

Kami belum mencari penelitian tentang ini, namun kita buktikan saja, mungkin ini implementasi dari ayat berikut:

Allah berfirman dalam surat Al Fur’qan ayat 74,

Dan orang orang yang berkata: “Ya Tuhan kami, anugrahkanlah kepada kami isteri-isteri kami dan keturunan kami sebagai penyejuk mata / penyenang hati (kami), dan jadikanlah kami imam bagi orang-orang yang bertakwa."

Begitulah yang juga terjadi bayi, dia menikmati rasa yang sama saat ibunya atau orang tuanya dan keluarga lainnya memeluknya dan menciumnya. Hal ini secara fitrah dan naluriah seharusnya terjadi sejak bayi dilahirkan diawali dari proses IMD (Inisiasi Menyusui Dini) dan selanjutnya menyusui, menyusui, dan menyusui lagi.

Tahukah bunda, bagaimana bayi baru lahir mengenali Ibunya?

1. Dari AROMA. Seorang bayi mengenali ibunya pertama kali melalui aromanya. Aroma cairan ketuban (amniotic fluid) sama dengan aroma dari kolostrum yang keluar dari payudara pertama kali dan dikenali bayi saat IMD.

2. Dari SUARA DAN TATAPAN MATA. Ingatan/memori seorang bayi dimulai sejak dalam kandungan. Saat bayi baru lahir, dia mengenali suara ibunya saat persalinan dan dalam sekejap dapat merespon suara ibunya dengan tatapan wajahnya.

3. Dengan KONTAK TUBUH. Seorang bayi jika dipisahkan dari ibunya akan memberikan respon berupa “separation distress cry” dan berharap bisa disatukan lagi dengan ibunya.

Nah, jika memahami hal diatas, bunda akan tahu perlakuan seperti apa yang diharapkan seorang bayi ketika dia lahir.

Pertama, CLOSE PHYSICAL CONTACT (kedekatan kontak fisik).
Bayi selalu ingin berada dalam dekapan ibunya. Bayi yang digendong lebih jarang menangis. Efek yang ditimbulkan dari kontak kulit ibu dan bayi (termasuk IMD) di antaranya : mengatur suhu bayi, menstabilkan pernafasan, detak jantung, dan tingkat gula darah, mengurangi tekanan darah dan mengurangi perlepasan hormon stress, membantu kerja otak dalam mengontrol tubuh sehingga tetap tenang.

Kedua, SERING MENYUSU. Bayi yang sering menyusu saat awal kelahiran adalah hal yang normal. Komposisi ASI yang rendah lemak membuat ASI mudah diserap dan bayi mudah lapar sehingga hal ini secara sunatullah membentuk pola pengasuhan menggendong (mamalia lain tidak, kecuali monyet yang memiliki kadar lemak yang rendah juga pada ASInya)
DAMPAK dari sering menyusu ini adalah terpenuhinya kebutuhan nutrisi yang mendukung pertumbuhan yang normal, menenangkan, menghasilkan obat penenang/penghilang rasa sakit, mengurangi gangguan jantung dan metabolisme, menimbulkan relaksasi dan anti stress, serta rasa manis pada ASI menstimulasi zat penghilang rasa sakit yang alami.

Ketiga, TIDUR BERSAMA IBUNYA (ROOM IN). Menjaga bayi tetap dalam kontak fisik dengan ibunya pada malam hari menyebabkan bayi jadi lebih sering menyusu, tapi juga menghasilkan siklus tidur bayi yang teratur sehingga lebih mudah bagi ibu mengasuh bayinya. Hal ini juga melindungi bayi dari periode tidur nyenyak yang terlalu lama yang dapat memicu SIDS (sudden infant death syndrome / sindrom bayi meninggal mendadak). Jadi tidur bersama ibu dan bayi sambil menyusui merupakan aktifitas yang saling melengkapi.

Naaah.., kalo sudah paham soal CUDDLE TIME ini, maka buat yang sedang hamil, penting, lho, untuk window shopping atau berburu tempat persalinan yang bukan hanya PRO-ASI, tapi kudu, wajib, dan harus usahakan juga yang PRO-IMD dan PRO-ROOM IN (Fasilitas Rawat gabung) sehingga semua manfaat di atas bisa maksimal dan awet sampai anak-anak tumbuh besar.

Happy CUDDLE TIME yaa...

-Salam Cinta ASI-

Read other articles & publications:
TES POSTCOITAL (SERI PEMERIKSAAN KESUBURAN PRIA)
Tes postcoital, atau disebut juga tes post...
TES DNA FRAGMENTASI
Tes DNA fragmentasi merupakan salah satu ...
TES KRIPTORKIDISME UNTUK PEMERIKSAAN KESUBURAN PRIA
Tes kriptorkidisme memegang peran penting ...